iklan banner gratis
iklan banner Cagub Jabar
Pasang Iklan Running Text Anda di sini atau bisa juga sebagai iklan headliner di atas (600x100)px

Lagoon Avenue Mall & RadioEgangga Rayakan HUT RI ke-79

Rayakan HUT RI ke-79, Lagoon Avenue Mall Bekasi Kolab dengan Radio Elgangga Sukses Gelar Jalan Sehat Fesbuk 3

jabar-online.com, Minggu 25 Agustus 2024, 21:52 WIB, Akbar

JAKARTA, BksOL  —  Lagoon Avenue Mall Bekasi yang menjadi salah satu pusat perbelanjaan ternama di Bekasi bersama dengan Radio Elgangga sukses menggelar acara jalan sehat bertajuk “Fesbuk 3” guna merayakan HUT RI ke-79 pada hari ini Minggu (25/08/2024).

Selain itu Lagoon Avenue mau mengenalkan lebih luas ke masyarakat Bekasi tentang Mall Lagoon Avenue dan sukses menarik perhatian lebih dari 3000 peserta dengan antusias nasionalisme yang tinggi karena mengingat kembali acara ini juga dalam rangkaian HUT RI ke-79.

“Kami sangat senang dengan antusias masyarakat Bekasi terhadap acara Jalan Sehat Fesbuk3 ini, acara ini tidak hanya sebagai ajang olahraga," papar GM LAMB (Lagoona Avenue Mall Bekasi).

"Tapi juga sebagai bentuk apresiasi kami kepada masyarakat Bekasi yang telah mendukung Lagoon Avenue Mall Bekasi,” ujar Arief H.Djauhari, selaku General Manager dari Lagoon Avenue Mall Bekasi.

Selain jalan sehat, acara ini juga dimeriahkan oleh pembagian door prize berupa motor listrik, handphone, sepeda lipat, rice cooker dan masih banyak lainnya.

Selain itu beberapa tenant dari Mall Lagoon Avenue dan UMKM juga turut berpartisipasi dengan memberikan penawaran terbaik bagi para peserta yang hadir memeriahkan acara pada hari ini.

Wahyu selaku Project Officer dari Radio Elgangga mengungkapkan "Kolaborasi Lagoon Avenue Mall Bekasi dengan Radio Elgangga dalam acara ini merupakan langkah nyata kami untuk mendukung gaya hidup sehat ditengah masyarakat."

"Kami berharap acara seperti ini dapat terus di adakan secara berkala." imbuhnya mengakhiri. [■]

Reporter: Akbar TimRedaksi, Editor: DikRizal
Kandidat Calon Walikota Bekasi Heri Koswara

Post a Comment

أحدث أقدم
banner