iklan banner gratis
iklan header banner
iklan banner Kemitraan Waralaba Pers
Pasang Iklan Running Text Anda di sini atau bisa juga sebagai iklan headliner di atas (600x100)px

Ramadhan Ini Katar RW 06, Cakrawala Pondok Ungu, Berbagi Takjil di Jalan

Berdiri 6 Bulan, Katar RW 06 Sudah Giat Aksi Sosial Beberapa Kali, Ramadhan Ini Berbagi Takjil ke Pengendara Motor


PONDOK UNGU, BksOL — Katar (Karang Taruna) Cakrawala RW 06 Kelurahan Pondok Ungu, Kecamatan Medan Satria, baru dibentuk 6 bulan lalu, namun dalam berkegiatan, tak mau kalah dengan Katar daerah lainnya.


Hari Ahad sore (9/3/2025) bersama puluhan anggota Katar berusia remaja, baik remaja putra maupun putri menggelar aksi sosial berbagi takjil kepada para pengendara motor di jalan raya Pondok Ungu sambil bercanda ceria sesama teman dan anggota.

Didukung dan disponsori oleh pengurus RW dan beberapa tokoh masyarakat, Katar Cakrawala giat lakukan pembagian Takjil dari jam 16:00 hingga menjelang Maghrib.


Ketua Karang Taruna Cakrawala RW 06, Kelurahan Pondok Ungu, Kecamatan Medan Satria, Kota Bekasi, Abang Dian Chandra mengatakan bahwa kegiatan ini akan rutin digelar setiap tahunnya hingga jelang akhir Ramadhan, dan biasanya diakhiri dengan berbuka puasa bersama. 


Bukan hanya berbagi takjil, ke depannya Dian Chandra berharap akan gelar kegiatan serupa seperti berbagi dengan anak yatim juga giat lainnya yang melibatkan semua anggota.


Dian pun menitipkan pesan kepada semua warga Kota Bekasi dan Katar se-Kota Bekasi agar meningkatkan kemampuan bisa berbuat baik jadikan Kota Bekasi lebih baik lagi, pesannya mengakhiri. [■]

Reporter: DikiKelana TimRedaksi, Editor: 
SidikRizal/BksOL
Selamat Walikota Bekasi Terpilih

Post a Comment

أحدث أقدم
banner